Montir Molk Populer

Selasa, 22 Mei 2012

Dampak Negatif Blog

Dampak Negatif Blog


Sekarang saya akan memposting postingan yang sedikit mendidik hehehhehehe ^^ Berhubung ini tugas sekolah, jadi saya akan berusaha untuk merangkai kata – kata dengan kaidah bahasa yang baik, meminimalisir typo yang tidak diinginkan dan ejaan yang benar serta mudah untuk dipahami, oke oke oke ?? *blingbling.com *mulut berbusa
Oke, semua hal di dunia ini pasti memiliki sisi positif dan negatif kan ?? Nah, berhubung saya sudah memposting tentang manfaat dari blog pada postingan sebelumnya, maka pada postingan kali ini saya akan membuat postingan tentang dampak negatif dari blog *tunjukatas* selamat mambaca postingan kali ini ^^ *banyakbangetkatapostingannya=P*
Dampak negatif dari blog antara lain :
1. Efek ketagihan (addiction)
Nah, setiap orang yang memiliki blog -dan niat- pasti mau tidak mau akan terus terdorong untuk membuka situs ini, baik untuk sekedar mengecek adanya comment baru *padahal bisa dilihat di e-mail yang bersangkutan* maupun melakukan update – update baik berita, image, dan lain sebagainya. Nah, ini merupakan salah satu dari beberapa kekurangan blog, yaitu menyebabkan KETAGIHAN. Padahal kehidupan si pemilik blog itu tidak hanya berkisar tentang blog itu saja, tapi si blogger pasti memiliki berbagai tanggung jawab yang harus dilakukan dan akhirnya akan terbengkalai karena kesibukannya dengan blog tersebut.
2. Pemborosan
Kenapa bisa menyebabkan pemborosan ??? Padahal sebenarnya blog bisa menghasilkan uang. Tetapi, jika kita merupakan salah satu dari blogger yang memiliki sifat mudah bosan dan boros, maka kita akan cenderung -mungkin- menggonta – ganti skin atau theme, padahal ada beberapa theme yang harus membayar alias tidak free. Sehingga kita harus merogoh kocek untuk memenuhi nafsu sesaat kita saat itu. Selain itu, bagi para blogger yang tidak memiliki sambungan internet pribadi -di rumah- dan harus pergi ke warnet untuk melakukan update terbaru maupun melakukan check-ing blog, maka si blogger yang bersangkutan ini akan merogoh koceknya lebih dalam lagi untuk mengurusi blognya. Kok bisa ?? Ya bisa dong, coba bayangkan, kalau kita pergi ke warnet, naik motor, kita harus beli bensin, padahal sekarang berapa harga bensin ? mahal kan. Lagipula sekarang plat hitam harus mengisi pertamax untuk kendaraan bermotornya itu, tentu ini lebih mahal, belum lagi kalau kita harus menyewa warnetnya, kira – kira satu jam Rp 5.000,00, mahal kan ?? Mungkin tidak apa – apa jika kita hanya melakukan hal ini sebulan dua kali, tapi kalau setiap hari ?? Hmm, pasti bikin bangkrut kan ?? Untuk itu, kita harus HEMAT !! HIDUP HEMAT !! ^o^ *semangat45′barengHyukOppa*
3. Mengurangi Kinerja
Dapat menyebabkan penurunan semangat belajar bagi siswa, penurunan konsentrasi belajar, dan penurunann hasil belajar pula. Sedangkan, bagi para pegawai, jika mereka sering melakukan blog-ing ria saat jam bekerja, maka dapat menyebabkann penurunan konsentrasi kerja dan memicu kemarahan atasan karena tagihan internet kantor meningkat dan menurunkan hasil kerja si pegawai *soktau.com
4. Mempengaruhi kesehatan
Jika kita ber-blog-ing ria, maka kita akan lupa waktu. Mungkin saja kita bisa bertahan di depan monitar dengan mata berakomodasi maksimal *halah=P dan disirami pancaran cahaya LCD dalam waktu yang sangaaaat lama. Tahukah kamu apa dampak utamanya ?? KERUSAKAN MATA !! Karena mata kita harus bekerja eksta keras jika berhadapan dengan cahaya dari layar komputer. Contoh penyakit mata yang bisa terjadi : miopi, hipermetropi, dan lain sebagainya. Pokoknya cahayanya tidak terlalu bagus untuk kesehatan mata. Bahkan, ada rumor yang mengatakan dapat menyebabkan kebodohan samapi kanker otak karena pancaran radiasi yang bersangkutan. Juga menyebabkan “techno dependence syndrome” atau gejala ketergantungan teknologi akut.
5. Plagiat
Jika kita memposting sesuatu milik kita dan itu bersifat penemuan atau mungkin suatu pembaharuan maupun suatu karya baik lagu maupun tulisan. Objek – objek ini akan rawan di-plagiat oleh para pengguna internet. Baik disengaja atau tidak. Karena budaya copy-paste sudah dimiliki hampir seluruh orang di dunia. Lagipula, unutk mencari tahu siapa pencipta yang sebenanya suatu penemuan yang ada di blog dan telah di-plagiat orang lain akan mengalami kesulitan karena tidak adanya *atau sulit* hak cipta dalam karya yang beredar di internet. Sehingga dapat memicu terjadinya plagiatisasi karya.
6. Penipuan
Mungkin tidak semua blog berkedok penipuan. Tetapi, pasti ada beberapa blog yang memiliki tujuan ‘ini’. Misalnya berkedok shopping online. Shopping online merupakan salah satu dari beberapa keuntungan internet. Tetapi, fitur ini juga dapat menjadi ‘jalan’ untuk melakukan penipuan. Juga sulit untuk menangkap pelakunya.
7. Pornografi
Sangat sering muncul iklan – iklan saat kita membuka blog kita dan mungkin saja memiliki unsur pornografi. Apalagi jika kita tidak pandai – pandai dalam melakukan aktivitas blog-ing kita. Kemungkinan untuk terjerumus ke dalam ‘unsur pornografi’ akan semakin besar.
8. Memicu pertengkaran (bashing)
Jika kita melakukan postingan yang menceritakan tentang kehidupan pribadi yang bersangkut paut dengan orang lain, maka hal ini dapat memicu pertengkaran dalam bentuk comment maupun bashing. Tentu saja ini bukanlah sesuatu yang diinginkan, tetapi bisa saja ini adalah suatu ketidaksengajaan yang merugikan diri kita dan orang lain yang merasa dirugikan dengna postingan kita.
9. Meningkatkan rasa individulisme sehingga sulit bersosialisasi
Jika kita tidak memiliki teman di kehidupan nyata dan memilih untuk mengekspresikan diri kita dalam dunia maya dapat menyebabkan kita tersingkir dari kehidupan nyata. Apalagi jika kita memiliki banyak teman dari situs maya ini, kita akan merasa memiliki jutaan ‘teman’ yang tidak dapat kita lihat. Padahal kenyataannya kita tidak memiliki teman di dunia nyata. Karena ‘jutaan teman’ yang kita miliki tadi hanya ada di dunia MAYA bukan dunia NYATA. Padahal manusia cenderung lebih membutuhkan orang – orang yang berada di sekitarnya dan siap berada di samping kita di saat apa pun dan kapanpun, bukannya teman – teman khayalan yang ada di dunia maya.
10. Sarana Menyebarkan Ajaran Sesat maupun Hoax
Blog merupakan salah satu media untuk menyebarkan informasi. Semua orang bisa melakukan posting dan bisa pula membaca posting yang besangkutan. Terkadang kita mungkin bisa saja membaca adanya isu atau hoax yang dapat menyebabkan kepanikan semata dan tidak dapat dipertanggugnjawabkan oleh pihak yang bersangkutan.

sumber;

Tidak ada komentar:

Posting Komentar